. Shin Hyo Woo: Tanda-tanda orang jatuh cinta

Senin, 28 November 2011

Tanda-tanda orang jatuh cinta

  • Tanda-tanda orang yang jatuh cinta antara lain adanya keraguan  dan sekaligus rasa gembira yang menghiasi jiwa pecinta saat meraka saling bertatap muka.Bisa disebut rasa gugup yang luar biasa,awal mula belum bertatap dengan pujaan rasanya biasa-biasa saja tak ada nampak kegelisahan namun saat bertemu dengan yang dicintai  atau berpapasan saja kegugupan yang luar biasa yang tidak dapat di elak.Mendengar nama pujaan hatinya orang yang jatuh cinta hatinya sudah bergetar hebat seakan kena goncangan Tsunami yang luar biasa.
  • Melakukan Suatu pekerjaan atau melakukan hal-hal yang biasa dilakukan Pujaan hati ini bukan berarti meniru apa karakter pujaan,Sungguh murni jika cinta itu tumbuh perbuatan-perbuatan tak disuka atau dibenci tapi dengan hadirnya Cinta serasa hal yang berbanding terbalik.Cinta mengubah semua menjadi mungkin yang awalnya diyakini tak mungkin “Indahnya cinta andai kamu tahu kawan jika kita tidak menodainya dengan nafsu belaka”.
  • Orang yang sedang jatuh cinta sangat haus dengan nama orang yang dicintainya.Ia setiap hari bagai tak lalai selalu dan selalu ingin  membicarakan nama sang pujaan tanpa henti.Mungkin bagi orang yang  sedang dilanda cinta Nama pujaan hati bagai surya yang menerangi kehidupannya,Sungguh cinta itu sebenarnya membuat tuli dan buta baik mata dan mata hatimu.
  • Pikiran orang yang sedang jatuh cinta selalu dipenuhi bayang-bayang sang pujaan.Bagai hari itu untuk dirinya yang punya cinta,bila ada kabar-kabar tak sedap menimpa yang dicinta hati serasa perih dan sakit,perasaan kalut luar biasa.Begitulah karena Kekasihnya serupa berlian yang menghiasi hatinya.
  • Inilah banyak dirasakan tanda-tanda orang yang sedang jatuh cinta adalah suka begadang tengah malam.Walau malam telah menepi dan sang mentari mulai tersenyum untuk bumi namun tiada rasa lelah saat kita berbincang lewat telephone,facebook atau media komunikasi lainnya(internet).
  • Orang yang sedang jatuh cinta suka memperhalus kata-katany seindah puisi-puisi cinta yang meluluhkan jiwa dan menyemaikan jiwa.
  • Secara tidak disadari muncul sebuah kepedulian ekstra kepada orang yang dicintainya.orang yang sedang jatuh cinta sangat perhatian atau bahkan bisa dikatakan sangat melimpah berlebih  terhadap segala kejadian yang menimpa pujaan hatinya.Hingga tak ada sedetikpu kabar terlewatkan dari sang pujaan yang  luput dari pengelihatannya.
  • Orang-orang yang sedang jatuh cinta akan mencintai family pujaan hatinya,melebibihi familinya sendiri.Karena meraka yang sedang jatuh cinta semua yang di miliki pujaaan hatinya sangat menarik untuknya dan tak sedikit ada rasa memiliki sama dan berusaha menjaga.Terkadang ia juga mempunyai rasa ingin tahu yg besar terhadap asal-usul orang yg dicintainya, Contoh : Selalu ingin tahu dia anak k'berapa , punya kakak/adik , tanggal lahirnya berapa , hobi , tempat tinggal, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

http://xdieka-civilx.xp3.biz/swf/xxx.swf